Ini impian
Tercipta di tengah kerasnya masyarakat desa yang susah mencari penghasilan
Ketika tak sehat nilainya sama dengan kerugian
Ketika tak berjuang pada hakikatnya sama dengan sanggup hidup dalam kemiskinan
Kaya hanya sebatas bayangan bagai pekerjaan menggukur jalan tak ada batasan
Disanalah firasatku merekam segala keadaan dan kejadian
Disanalah pikiranku mencatat tentang rumus-rumus kehidupan
Yang baik ingin ku jadikan sandaran untuk lahir sebuah kebijaksanaan
Demi bekal sebagai generasi yang sanggup gemilang di masa yang akan datang
Ini impian
Kau tahu masyarakat desa bekerja di tengah alam lepas tanpa pengaman
Tersengat panas mentari bermandikan guyuran air hujan di tengah ancaman petir tentang kematian
Itu sangat miris ku hadirkan dalam bayangan
Impianku, ingin merubah tradisi yang sakral telah jadi warisan
Untuk generasi desa punya wawasan yang cemerlang agar bisa mengawinkan tradisi dan logika pikiran
Bukan rumus banting tulang dengan badan kunci keberhasilan
Meskipun ku tahu tak mudah untuk mewujudkan impian yang laksana memeras kulit kelapa berharap menetes sepercik santan